Shin Tae Yong Pembatasan Pemain Merugikan Timnas Indonesia
Pelatih Shin Tae Yong menilai pembatasan dua pemain dari klub merugikan Timnas Indonesia jelang keberangkatan ke Turki sebagai persiapan menuju Piala AFF 2020.
Akibat pembatasan tersebut, latihan Timnas Indonesia di Lapangan B Senayan, Selasa (9/11),jelang dua laga uji coba di Turki hanya diikuti dua penjaga gawang, M Riyandi dan Syahrul Fadillah.
Meski demikian, Shin Tae Yong memaklumi kebijakan itu yang sudah jadi kesepakatan PSSI dengan PT Liga Indonesia Baru dan klub Liga 1.
"Jadi memang merugikan Timnas Indonesia. Tapi perkembangan Liga 1 juga diperlukan, agar sepak bola Indonesia lebih maju ke depannya," ujar Shin Tae Yong usai latihan.
"[Untuk saat ini] kami mengalah. Tapi ada perjanjian dengan Liga, [klub] mau melepas lebih dari dua pemain untuk Piala AFF nanti," ucap Shin Tae Yong menambahkan.

Pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan, untuk dua pertandingan uji coba di Turki, melawan Afghanistan pada 16 November dan Myanmar pada 25 November, Timnas Indonesia akan tetap menggunakan dua kiper: Riyandi dan Syahrul.
[Gambas:Video CNN]
"Maka dari itu kita hanya memanggil dua kiper saja sampai ke Turki. Tapi kalau untuk ke Singapura [Piala AFF], akan ada tambahan kiper lagi, karena sudah sepakat memenggil lebih dari dua pemain," tutur Shin Tae Yong.
Piala AFF 2020 akan digelar di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022. Di Piala AFF 2020 Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.
(abd/sry)
0 Response to "Shin Tae Yong Pembatasan Pemain Merugikan Timnas Indonesia"
Post a Comment