Update Covid-19 Provinsi Papua Kasus Aktif Harian Kota Jayapura Bertambah 7 Orang

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Aldi Bimantara

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Berdasarkan data info grafis yang dirilis Satgas Pengendalian, Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Provinsi Papua per 5 Oktober 2021, menunjukkan Kota Jayapura mendapat tambahan 7 kasus harian.

Padahal pada rilis sebelumnya per 2 Oktober 2021, Kota Jayapura hanya memperoleh tambahan 2 kasus harian.

Sementara itu daerah lainnya, yakni Kabupaten Mimika terdeteksi 2 kasus harian aktif positif Covid-19.

Baca juga: Simak Passing Grade dan Syarat Peserta Ikut SKD CPNS 2021, Disertai Kisi-kisi Materi

Kabupaten Merauke terdapat 1 kasus, Jayapura 2 kasus aktif harian, dan Biak 1 kasus.

Selebihnya, 19 daerah lainnya di Provinsi Papua tidak terdeteksi kasus harian Covid-19.

Daerah tersebut ialah, Kabupaten Jayawijaya, Mappi, Boven Digoel, Kepulauan Yapen, Asmat, Nabire, Keerom, Paniai, dan Puncak Jaya.

Baca juga: Ini Resep Mengolah Bayam Merah Jadi Keripik yang Enak

Selanjutnya Kabupaten Tolikara, Supiori, Lanny Jaya, Puncak, Pegunungan Bintang, Sarmi, Yahukimo, Yalimo, Mamberamo Tengah, dan Waropen.

Baca juga: Jadi Korban KKB di Maybrat, Serda Imanuel dan Sertu Juliano Sempat Alami Trauma Tempur

Rilis perkembangan Covid-19 di Provinsi Papua, masih akan terus diperbaharui, sementara ini data terbaru yang dihimpun dari setiap kabupaten dan kota di Provinsi Papua per 5 Oktober 2021.(*)

Related Posts

0 Response to "Update Covid-19 Provinsi Papua Kasus Aktif Harian Kota Jayapura Bertambah 7 Orang"

Post a Comment