Minim Pasokan 14 Pabrik Toyota Bakal Istirahat pada Oktober

Jakarta, CNN Indonesia --

Toyota berencana sekali lagi menghentikan operasi 14 pabrik di Jepang selama beberapa hari karena kekurangan pasokan komponen akibat situasi pandemi Covid-19 di Asia Tenggara.

Sebelumnya pada 10 September, Toyota sudah menyatakan bakal mengurangi produksi pada bulan itu dan juga melakukan hal yang sama pada Oktober.

Toyota ingin memangkas produksi global sebesar 40 persen atau sekitar 300 ribu unit kendaraan dari target yang sudah ditetapkan untuk Oktober. Dalam rencana ini produksi di Jepang dikurangi 150 ribu unit.


Sebanyak 14 pabrik di Jepang terdiri dari 28 jalur produksi, sebanyak 27 di antaranya akan dihentikan sementara.

Toyota Auto Body, salah satu anak perusahaan Toyota untuk manufaktur yang memproduksi Land Cruiser di pabrik Yoshiwara di prefektur Aichi, akan menghentikan satu jalur produksi selama 11 hari.

Pabrik Tahara yang membuat mobil Lexus bakal mengistirahatkan beberapa jalur produksi selama delapan hari.

Sekitar 41 ribu perusahaan produsen lain yang berafilisasi dengan 15 perusahaan grup Toyota juga telah mengimplementasikan kebijakan tersendiri atas strategi pengurangan produksi Toyota.

Toyota mengatakan operasional pabrik bisa normal pada November, ini setelah alternatif sumber pasokan komponen bisa didapatkan.

(fea)

[Gambas:Video CNN]

0 Response to "Minim Pasokan 14 Pabrik Toyota Bakal Istirahat pada Oktober"

Post a Comment