Dikecam Boyband Cilik Dibubarkan Usai 4 Hari Debut
Suara.com - Boyband cilik asal China bernama Panda Boys dibubarkan setelah empat hari memulai debut. Keputusan ini diambil manajemen menyusul kecaman publik.
Asia Starry Sky (ASE) selaku agensi yang menaungi boyband tersebut mengumumkan pembubaran pada Selasa (24/8/2021) malam.
"'Panda Boys' dibubarkan mulai hari ini. Selanjutnya kami akan bekerja dengan hati-hati dan benar," bunyi pernyataan resminya dikutip dari CGTN.
Presiden ASE, Sun Lei, mengatakan kritik dari publik jadi bahan evaluasi penting buat perusahaannya.
Baca Juga: BTS Resmi Batalkan Tur Konser Map of the Soul
"Kami serius untuk instrospeksi diri. Kami akan membahas ke mana arah perusahaan selanjutnya setelah masalah ini diselesaikan," kata Sun.
Panda Boys merupakan boyband cilik yang terdiri dari tujuh anak laki-laki berusia antara tujuh dan 11 tahun. Mereka melakukan debut pada 20 Agustus 2021 dengan meluncurkan single dan video musik.
Alih-alih disambut positif, publik justru mengecamnya. Pihak agensi dinilai melakukan eksploitasi anak lewat pembentukan boyband tersebut.
Agensi sempat berikan pembelaan. Mereka membantah menjadikan anak-anak sebagai alat untuk menghasilkan uang.
ASE juga memastikan pembentukan Panda Boys bertujuan untuk mempromosikan budaya lokal tradisional melalui karya seni yang memadukan berbagai elemen.
Baca Juga: Viral Acara Pernikahan 'Sultan', Undang Penyanyi Asli All Rise: Boyband BLUE
Sayangnya, klaim tersebut gagal meredakan ketidakpuasan publik. ASE ambil jalan terakhir, yakni membubarkan Panda Boys.
0 Response to "Dikecam Boyband Cilik Dibubarkan Usai 4 Hari Debut"
Post a Comment